Layanan Jasa Pindahan Mesin Boss Pindah – Anda bingung ketika harus memindahkan sebuah mesin berukuran besar? Pasti dalam pikiran anda sedang memikirkan apa yang pertama harus anda lakukan ketika akan memindahkan mesin.
Memindahkan mesin pabrik memang bukanlah perkara yang mudah, pasalnya ada banyak hal yang harus anda persiapkan. Mulai dari proses pelepasan installasi listrik, pelepasan installasi jaringan (bagi mesin yang terintegrasi sistem digital), proses dismantle (pembongkaran), hingga proses pemindahan dan transporting.
Proses-proses tersebut bukanlah hal yang mudah untuk anda kerjakan sendiri, maupun secara tim, namun tanpa pengalaman dan keahlian khusus. Anda akan sangat membutuhkan tenaga ahli yang memang sudah berpengalaman, dan mengerti betul standart serta apa yang harus dilakukan.
Boss Pindah menawarkan layanan jasa pemindahan mesin secar profesional dan terstruktur rapih. Kami memiliki tim operasional dengan tenaga ahli yang sudah sangat berpengalaman dalam urusan pemindahan mesin.
Kami sudah sangat sering mengerjakan pemindahan mesin mulai dari mesin pabrik, (stamping, lathing/bubut, plating, dll), kami juga sering mengerjakan proses pemindahan panel listrik dan jaringan.
Anda harus pastikan semua kegiatan pindahan mesin anda tertangani oleh tangan-tangan ahli dan profesional. Serta anda juga harus pastikan bahwa pilihan layanan jasa pindahan anda adalah pilihan yang benar tepat dan bisa menjamin semua keamanan proses perpindahannya.
Cek Juga : Layanan jasa pindahan rak server dengan layanan profesional
Daftar Isi
3 Pilihan Paket Layanan Jasa Pindahan Mesin
Berbeda dengan pilihanan paket layanan jasa pindahan lainnya, untuk layanan pindahan mesin memiliki spesifikasi tersendiri. Namun sama memiliki 3 pilihan yang bisa anda gunakan. Berikut penjelasan pilihan paket layanan yang akan kami informasikan :
- Paket Trucking, ini adalah pilihan paket dengan fasilitas layanan penyediaan armada saja. Jadi bisa kita bilang paket ini semacam layanan sewa truk saja untuk proses pemindahan mesin tersebut.
- Paket Angkut, dengan menggunakan paket ini, anda tidak hanya mendapatkan fasilitas penyediaan armada saja. Namun anda juga akan mendapatkan fasilitas tenaga helper untuk melakukan proses pemindahan. Serta anda juga akan mendapatkan fasilitas penyediaan alat angkat dan angkut seperti foreklift, hand stacker, mau pun alat bantu lainnya.
- Berikutnya Adalah Paket Full Handling, ini merupakan pilihan paket dengan fasilitas layanan mulai dari proses dismantle, proses uninstall installasi listrik dan digital. Lalu anda juga akan mendapatkan layanan proses angkat dan angkut, proses transporting, serta proses packing. Dan anda juga akan mendapatkan layanan unloading, namun kami tidak memfasilitasi proses installasi ulang pada lokasi baru.
Itulah sedikit gambaran mengenai pilihan paket layanan jasa pindahan mesin yang bisa anda gunakan. Pastikan paket layanan yang anda pilih sudah sesuai dengan kebutuhan dan kegunaan pindahan mesin anda. Jika anda memerlukan informasi lebih lengkap, anda bisa hubungi tim marketing kami berikut.
Flow Proses Layanan Ini
Ada beberapa tahapan proses yang harus kita lakukan pada saat melaksanakan proses kegiatan pindahan mesin. Tahapan proses pindahan akan kami jelaskan pada flow proses berikut ini :
- Proses survei, survei akan menentukan harga serta bisa atau tidaknya kegiatan pindahan tersebut kita lakukan. Proses ini kami berikan secara cuma-cuma alias gratis.
- Selanjutnya proses penawaran harga, jika tim survei kami sudah memastikan kegiatan pemindahan mesin anda dapat kami kerjakan, maka selanjutnya tim marketing kami akan mengirimkan anda penawaran harga.
- Setelah harga tersepakati dan jadwal pelaksanaan juga telah tersepakati serta biaya down payment sudah anda bayarkan. Maka tahapan selanjutnya adalah proses pelaksanaan eksekusi. Dalam proses ini tahapan pertama yang akan kami lakukan adalah memastikan installasi mesin telah dalam kondisi off.
- Selanjutnya adalah proses dismantle (pembongkaran), dalam tahapan proses pembongkaran, seluruh item mesin akan kami berikan tanda berupa label. Ini untuk memudahkan kembali proses pemasangan dan isntallasi mesin pada lokasi yang baru.
- Tahapan berikutnya adalah proses packing, selain bertujuan untuk menjaga keamanan dan keutuhan perangkat-perangkat mesin. Proses ini juga sangat berguna untuk memastikan item-item sparepart mesin tidak terpencar dan agar terhindar dari resiko kehilangan.
- Lalu berlanjut ke tahapan proses loading, pada tahapan ini tim kami akan melakukan proses muat seluruh item sparepart mesin ke dalam truk. Untuk selanjutnya memasuki tahapan proses transporting.
- Dan tahapan proses yang terakhir adalah proses unloading. Dalam proses ini anda harus memastikan bahwa semua item sparepart mesin anda sudah ditempatkan pada tempat yang benar dan sesuai arahan anda. Saat semua proses telah selesai, maka tim pic kami akan melakukan clean & clear bersama anda, untuk memastikan bahwa semua pekerjaan telah selesai. Dan tidak ada barang yang tertinggal atau pun hilang dan rusak.
Pastikan semua proses pindahan apa pun tertangani oleh tim yang benar-benar berpengalaman dan profesional.